TERDIDIK - TERAMPIL DAN BERAKHLAK MULIA <<==========================>> MADRASAHKU HEBAT BERMARTABAT

Senin, 14 April 2014

TRY OUT TERAKHIR KELAS IX

Tanggal 14 sd 17 April 2014 di MTsN Plupuh dilaksanakan tryout terakhir untuk kelas IX. Seberapa jauh kesiapan siswa kelas IX dapat dilihat dari hasil akhir try out tersebut. Bagi siswa yang memperoleh nilai yang bagus agar dipertahankan atau bahkan ditingkatkan menjadi nilai sempurna yaitu 10. sedangkan bagi siswa yang masih memperoleh nilai kurang bagus, bisa menjadi cambuk diri untuk belajar lebih giat lagi untuk menghadapi hari H (UN).
Satu hal yang perlu diingat, bahwa semua manusia diberi akal fikiran yang dapat digunakan untuk berfikir, mata untuk  melihat, telinga untuk mendengar, dan tangan serta kaki untuk melakukan sesuatu. Sekarang tinggal usaha kita untuk mengoptimalkan semua karunia Allah SWT tersebut. Jika kita bisa mengoptimalkan untuk kegiatan pada persiapan UN, pasti besok ketika UN bisa mengerjakan semua soal UN tersebut dan mendapat nilai bagus. Amiiin

Selasa, 01 April 2014

Kegiatan KBM kelas 9

Mulai hari ini, selasa, 1 April 2014 sd menjelang UN kelas 9, tiap hari siswa kls 9 dijejali 4 materi UN. Mudah2an dengan kegiatan tersebut, pengetahuan, ketrampilan dan kemampuan siswa dalam mengerjakan soal-soal UN bisa lebih meningkat sehingga nilai UN yang diperoleh lebih baik dari nilai try out (diatas 5).
Selamat Belajar dan Berjuang Siswa2 MTsN plupuh! semoga tercapai apa yg diimpikan yaitu Lulus Ujian Nasional shg dapat melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi. Tapi jangan lupa sholat, dzikir dan berdoa kepada Allah, mohon diberi kemudahan dalam belajar dan mengerjakan UN.

Minggu, 30 Maret 2014

Ujian Siswa Kelas IX

UAMBN dan UM telah dilaksanakan pada tanggal 17 sd 26 Maret 2014. Bapak/Ibu guru telah berusaha sekuat tenaga untuk membekali para siswa dengan ilmu untuk ujian tersebut. Setelah pelaksanaan ujian, kita tinggal bertawakal kepada Allah, semoga pasa siswa mendapatkan nilai yang bagus.
Setelah pelaksanaan UAMBN dan UM, siswa kelas IX mengikuti ujian praktek ibadah yang terdiri dari praktek bersuci, sholat dan membaca Al Qur'an. Ujian praktek dilaksanakan pada tanggal 27 sd 28 Maret 2014. Tujuan dari pelaksanaan ujian praktek ini, agar siswa dapat melaksanakan wudhu, sholat dengan benar dan bisa membaca Al Qur'an setelah siswa lulus dari MTsN Plupuh.
Setelah pelaksanaan ujian praktek, siswa kelas IX akan di bekali dengan 4 mapel yang di UN kan yaitu B Indonesia, Matematika, B Inggris dam IPA. Diharapkan dengan program ini siswa bisa mendapatkan nilai sempurna yaitu 10. Ayo siswa MTsN Plupuh bersungguh-sungguh dalam belajar! Tunjukkan bahwa kamu bosa mendapat nilai yang terbaik...!

Selasa, 29 November 2011

Informasi Seputar MTsN

         Sebentar lagi kita memasuki bulan Desember 2011. Yang perlu diingat bahwa pada tanggal 1 s.d 8 Desember 2011 merupakan  ulangan semester gasal. Oleh karena itu, ayo siswa-siswa semua belajar dengan rajin, kurangi main dan nonton TV, fokuslah untuk persiapan ulangan semester ganjil. Jangan sampai nilai yang kamu peroleh jelek dan memalukan.
         Jika kamu mau sungguh-sungguh belajar dan fokus mempersiapkan diri untuk ulangan semester gasal ini, pasti akan memperoleh hasil yang memuaskan.
Tunjukkanlah Kemampuanmu....! Aku harus BISA......! dan mendapat nilai yang BAGUS...!
 Agenda Kegiatan Akhir semester Ganjil 2011
1. 1 sd 8 Des 2011     : Ulangan Semester Ganjil
2. 9 sd 12 Des 2011   : REMIDI
3. 13 sd 16 Des 2011 : Classmeeting
4. 17 Des 2011           : Insya Allah Pembagian raport
5. 18 sd 31 Des 2011  : Libur Semester  Gasal, tapi khusus kls 9 masuk 4 hari untuk persiapan UN 2012
6. 2 Jan 2012               : Masuk semester genap di tahun yang baru, dengan semangat baru..!

Rabu, 23 November 2011

Mengapa aku harus begini?




Beberapa pelanggaran yang dilakukan siswa-siswa MTsN Plupuh, perlu diberikan sanksi agar siswa-siswa dapat tertib, rapi dan pandai serta tidak malas-malasan.

Senin, 21 November 2011

Pasukan Drumband MTsN Plupuh

Inilah Pasukan Drumband MTsN Plupuh KebanggaanKu. Berpose setelah tampil di acara estafet tunas kelap (ETK)



Kamis, 17 November 2011

Assalamu'alaikum Wr.Wb

Alhamdulillah. Blog baru MTsN Plupuh lahir kembali. Diharapkan dengan blog ini para siswa ataupun alumni dari MTsN plupuh dapat mengetahui keberadaan MTsN plupuh beserta kegiatan-kegiatan yang ada didalamnya serta prestasi yang telah ditorehkan para siswa dan komponen sekolah yang lain.
Kita berharap ada manfaat yang didapat dari blog yang baru dibuat ini, mohon saran dan kritik yang membangun untuk kesempurnaan blog  ini. Trims.